Dark/Light Mode

Pemerintah Kucurkan Bansos Tambahan Rp 24,17 Triliun

115 Juta Warga Rentan Perlu Dana Kompensasi

Minggu, 4 September 2022 06:20 WIB
Ilustrasi Bantuan Sosial. (Foto: Istimewa)
Ilustrasi Bantuan Sosial. (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Sebelumnya, mulai pekan pertama September 2022, Pe­merintah telah menyalurkan bansos tambahan sebagai ban­talan pengurangan subsidi BBM senilai Rp 24,17 triliun.

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menjelas­kan, tambahan anggaran bansos ini diberikan untuk merespons kenaikan harga yang terjadi da­lam beberapa waktu terakhir.

Baca juga : Sayang Rakyat, Pemerintah Siap Kucurkan Bansos Tambahan Rp 24,17 Triliun

Bansos pengalihan subsidi BBM sebesar Rp 12,4 triliun akan diberikan kepada 20,65 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang ada di seluruh In­donesia,” terang Ani-panggilan akrab Sri Mulyani, saat konferensi pers tambahan bansos pengalihan subsidi BBM di Jakarta, Senin (29/8).

Nantinya, setiap penerima memperoleh Bantuan Langsung Tunai (BLT) Rp 150 ribu sebanyak empat kali, yang dibayar­kan dua kali dengan rincian Rp 300 ribu setiap penyaluran.

Baca juga : Ada Tanda-tanda Harga BBM Naik

Bantuan subsidi gaji juga kepa­da 16 juta pekerja yang memiliki pendapatan maksimal Rp 3,5 juta per bulan. Besarannya Rp 600 ribu yang dibayarkan satu kali.

Presiden Jokowi juga meminta Pemerintah daerah menggunakan 2 persen Dana Transfer Umum (DTU) dan Dana Bagi Hasil (DBH) sebesar Rp 2,17 triliun. Tujuannya, untuk membantu sektor transportasi seperti ang­kutan umum, ojek, nelayan, serta memberikan perlindungan sosial (perlinsos) tambahan. [NOV]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.