Dark/Light Mode

Sambut Hari UMKM Nasional, Lazada Rilis Program Khusus Penjual Baru

Senin, 7 Agustus 2023 21:08 WIB
Jelang Hari UMKM Nasional, Lazada meluncurkan program khusus bagi penjual UMKM baru. (Foto: Dok. Lazada)
Jelang Hari UMKM Nasional, Lazada meluncurkan program khusus bagi penjual UMKM baru. (Foto: Dok. Lazada)

 Sebelumnya 
Meski demikian, dengan literasi digital masyarakat Indonesia yang masih rendah dibandingkan dengan negara-negara lainnya di Asia, sebagian besar pelaku UMKM membutuhkan bimbingan khusus serta berbagai kemudahan dan insentif untuk bisa bertransformasi digital.

“Program khusus bagi penjual baru di Lazada menawarkan kemudahan proses registrasi, program inkubasi dan bimbingan intensif bagi para penjual UMKM baru serta menjadikan Lazada sebagai platform e-commerce termurah bagi penjual yang baru bergabung di Lazada,” katanya.

Stefan mengatakan, sejalan dengan misi Lazada untuk mempercepat perkembangan di Indonesia melalui perdagangan dan teknologi, kami berkomitmen penuh untuk terus mendorong transformasi digital di Indonesia.

Berbagai program dan fitur menyeluruh yang ada di Lazada memungkinkan kami untuk bisa mendukung para pelaku bisnis lokal di Indonesia yang ingin mengembangkan bisnis di Lazada.

Baca juga : Wakil Ketua Tidar Kunjungi Anak Pesisir Kalibaru

“Program khusus untuk penjual baru di Lazada ini merupakan dukungan kami kepada UMKM Indonesia yang ingin berjualan di Lazada dan mengembangkan usahanya dengan memberikan berbagai kemudahan, termasuk investasi awal yang sangat terjangkau,” tutur Stefan 

Kehadiran program khusus untuk penjual baru Lazada ini dipercaya bisa menjadi pendorong percepatan pertumbuhan perekonomian Indonesia.

Menurut Stefan, ekosistem ekonomi digital menawarkan banyak peluang ekonomi, termasuk dengan membangun bisnis online.

Dengan paket khusus penjual baru ini, kami berharap semakin banyak pelaku bisnis yang bergabung di platform e-commerce, memanfaatkan berbagai program, fitur, dan teknologi di Lazada, dan akhirnya mampu naik kelas dengan membangun bisnis yang berkelanjutan.

Baca juga : Muhammadiyah Gulirkan 6 Program Khusus Gerakan Revolusi Mental Di Kota Serang

Stefan membeberkan, beberapa program khusus penjual baru memberikan akses luas dan mudah bagi pelaku bisnis yang ingin mengeksplorasi peluang bisnis di dunia digital.

Yaitu, bebas biaya komisi selama 90 hari, bebas biaya promosi gratis ongkir, pendampingan penjual selama 90 hari.

Kemudian akses terhadap pelanggan yang luas dan data bisnis terkini, hingga akses ke platform belajar bisnis online dan dukungan komunitas penjual.

Setiap penjual di Lazada dapat mengikuti berbagai pelatihan tentang berjualan online di Lazada University dengan ribuan materi pelatihan yang bisa dipilih.

Baca juga : Bamsoet Buka Final Kejuaraan Nasional Drag Bike Putaran 2 Di Batam

Komunitas penjual Lazada Club juga secara rutin mengadakan sesi berbagi pengetahuan dan pengalaman untuk bisa saling mendukung dan memotivasi sesama penjual di Lazada.

Stefan menambahkan, Lazada akan terus menyelenggarakan berbagai program pemberdayaan bagi pelaku bisnis lokal.

"Kami siap mendukung setiap upaya digitalisasi dan berkomitmen untuk mendedikasikan ekosistem Lazada yang inklusif dan menyeluruh untuk memperkuat ekonomi digital Indonesia,” pungkas Stefan.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.