Dark/Light Mode

Garap Proyek Pabrik Pusri-IIIB, BSI Gelontorkan Pembiayaan Sindikasi Rp 900 M

Jumat, 13 Oktober 2023 20:55 WIB
BSI menyalurkan pembiayaan sindikasi senilai Rp 900 miliar kepada PT Pupuk Sriwidjaja Palembang untuk membiayai pembangunan Pabrik Pusri-IIIB. (Foto: Dok. BSI)
BSI menyalurkan pembiayaan sindikasi senilai Rp 900 miliar kepada PT Pupuk Sriwidjaja Palembang untuk membiayai pembangunan Pabrik Pusri-IIIB. (Foto: Dok. BSI)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Bank Syariah Indonesia Tbk atau BSI menyalurkan pembiayaan sindikasi senilai Rp 900 miliar kepada PT Pupuk Sriwidjaja Palembang untuk membiayai pembangunan Pabrik Pusri-IIIB.

Direktur Wholesale Transaction Banking BSI Zaidan Novari mengatakan, melalui pembiayaan tersebut BSI berharap dapat memacu perekonomian, khususnya mendukung revitalisasi industri pupuk guna memperkuat ketahanan pangan nasional.

Baca juga : Wamen Rosan: Semoga Bank Mandiri Terus Berkontribusi Bagi Pembangunan Indonesia

BSI menjadi satu-satunya bank syariah di Tanah Air yang memberikan pembiayaan dalam sindikasi PT Pupuk Sriwidjaja Palembang.

"Total pembiayaan sindikasi sendiri senilai Rp 9 triliun yang akan digunakan untuk membiayai proyek pembangunan Pabrik Pusri-IIIB, yang terdiri dari pabrik ammonia, pabrik urea, dan sarana dan prasarana penunjang pengoperasian pabrik," kata Zaidan di Jakarta, Jumat (13/10).

Baca juga : Partai Ummat Canangkan Patungan Politik Dari Rakyat

Zaidan menjelaskan, penyaluran pembiayaan sindikasi ini dilakukan dalam acara Pusri-IIIB Project Syndication Loan Agreement and EPC Contract Signing Ceremony.

Sindikasi ini sambungnya, merupakan bentuk nyata partisipasi BSI dalam menjamin ketersediaan pupuk di dalam negeri dan komitmen BSI untuk terus mendukung pertumbuhan ekonomi nasional, serta memberikan kebermanfaatan yang luas bagi stakeholders.

Baca juga : Gelar Auto Fest Roadshow 2023 Di 6 Kota, BSI Patok Target Pembiayaan Hingga Rp 400 M

Zaidan mengatakan, partisipasi ini dituangkan dalam sindikasi pembiayaan untuk pabrik baru Pupuk Sriwidjaja Palembang.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.