Dark/Light Mode

Dapat Lampu Hijau Dari OJK, BSI Tunggu Pencatatan Di BEI

Rabu, 27 Januari 2021 19:15 WIB
Dapat Lampu Hijau Dari OJK, BSI Tunggu Pencatatan Di BEI

 Sebelumnya 
“Saya mewakili seluruh tim Project Management Office berterima kasih kepada OJK dan seluruh regulator terkait atas dukungan dan bimbingannya selama proses merger ini berlangsung, sejak awal proses ini dimulai," imbuhnya di Jakarta, Rabu (27/1).

Baca juga : Dapat Apa Hari Ini?

Meski di tengah pandemi, seluruh pihak tetap bekerja, saling bahu-membahu, mendukung bersatunya tiga bank syariah dan melahirkan BSI. "Sejatinya kita semua ini bersatu untuk Indonesia,” kata Hery.

Baca juga : Dapat Bantuan Dari Sabam Sirait, Para Perawat Senang Dan Terharu

Selepas tanggal efektif merger, manajemen BSI akan fokus untuk memastikan proses integrasi layanan dan core banking dari ketiga bank berjalan baik dan minim disrupsi demi peningkatan layanan kepada masyarakat dan nasabah. 

Baca juga : Soal Nama Anies Dan Mega Dalam Ujian Sekolah, Ini Penjelasan Disdik DKI

“Insya Allah, kami akan kawal sebaik mungkin. Kami akan lakukan dengan saksama secara bertahap, tidak terburu-buru demi meminimalisasi risiko disrupsi bagi nasabah selama proses integrasi berlangsung,” ungkapnya. [DWI]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.