Dark/Light Mode

Pulang Mudik, Tes Covid Dulu Ya Sebelum Masuk Kerja

Kamis, 12 Mei 2022 07:05 WIB
ASN Pemerintah Kota Depok ketika menjalani Swab Tes di lingkungan Kantor Pemerintah Kota Depok, Senin (9/5). (Foto: Istimewa).
ASN Pemerintah Kota Depok ketika menjalani Swab Tes di lingkungan Kantor Pemerintah Kota Depok, Senin (9/5). (Foto: Istimewa).

 Sebelumnya 
Akun @ikkadhani sebagai salah satu ASN Depok senang ada kebijakan wajib swab antigen. Hasil tes antigen didapati tidak sampai 1 persen yang hasilnya positif. Kata dia, kebijakan tersebut membuat ASN Depok tenang masuk kantor.

“Ini malah kabar baik ya, karena dengan mobilitas yang sangat tinggi, ternyata positivity rate-nya kecil. Semoga pertanda endemi semakin dekat,” harapnya.

Baca juga : Indonesia Segera Masuk Endemi

Akun @ntteki menyarankan pemudik yang telah kembali dari kampung tidak langsung masuk kantor. Lebih aman lagi usai pulang kampung, WFH (Work From Home) dan membatasi kegiatan di luar rumah selama 2 minggu. “Hitung-hitung memutuskan rantai penularan virus,” tuturnya.

Menurut @virgyniatarra, sebaiknya semua kantor melakukan tes antigen kepada karyawannya terlebih dulu sebelum masuk kerja.

Baca juga : Selain Mudik, Pemprov Jateng Sediakan Angkutan Gratis Ke Jabodetabek

Apalagi, kata ninaherlyna, berkaca libur Tahun Baru 2022, saat masuk kantor tanpa tes Covid didapati kasusnya meningkat.

“Mantap nih. Memang harus terus dipantau. Sudah banyak yang denial nggak pakai masker pasca Lebaran ini,” ungkap @aryansah.

Baca juga : Shalat Id Tetap Pake Masker Ya

Please jangan ASN saja yang di-swab, tapi semua orang yang habis mudik biar terdeteksi semuanya,” timpal @dhian21p. [ASI]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.