Dark/Light Mode

Digoyang Hoaks Masuk RS

Menlu Rusia Nyantai Di Teras

Selasa, 15 November 2022 08:00 WIB
Menteri Luar Negeri Rusia, Sergey Lavrov. (Foto: Tangkapan layar Telegram).
Menteri Luar Negeri Rusia, Sergey Lavrov. (Foto: Tangkapan layar Telegram).

 Sebelumnya 
Video tersebut direkam dan diposting sebelumnya oleh Maria Zakharova di Telegram-nya. “Dirawat di rumah sakit oleh media Barat, Sergey Lavrov mengirimkan salam besar untuk semua orang dari Bali,” tulis Makarenko di Instagram.

Kata Makarenko, kabar ini merupakan permainan politik dari para lawan-lawan politiknya. Kata dia, kejadian seperti ini sudah terjadi sejak 10 tahun lalu. Salah satunya mengatakan bahwa Presiden Vladimir Putin jatuh sakit.

Baca juga : Saudara Yang Harus Dirangkul

Tak hanya pihak Rusia, pemerintah Indonesia melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) ikut membantah kabar tersebut. “Dia (Menlu Rusia) sudah ada di hotelnya dan dalam kondisi sehat,” ujar Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Usman Kansong di Bali, kemarin.

Di dunia maya, berita bahwa Sergey dirawat di rumah sakit juga mengagetkan warganet. “Waduh. Kenapa dia? Dia yang sakit kenapa gua yang jadi serem ya,” aku @OmChully. “Kenapa?” tanya @moik_the. “Hoaks dari peranakan setan,” timpal @budi MT.

Baca juga : Ganjar Nggak Senang

“Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov dibawa ke rumah sakit itu cuma buat pemeriksaan kesehatan, bukan karena sakit. Jadi tidak benar ya gaes, tidak sesuai faktanya,” kata @HSLondo. “Jadi intinya beliau sehat kan ?” tanya @okyjellydrnk.

Akun @rezzapahlevic mengingatkan jangan main-main dengan berita bohong, apalagi berkaitan dengan Rusia. “Gak usah ngadi-ngadi, Putin punya nuklir loooh,” cuitnya.

Baca juga : Hadapi Tantangan Global, Masyarakat RI Perlu Saling Kerja Sama

Namun, akun @26imhafhalludbA menganggap itu hanya candaan saja. “Udaahh, kasih teh anget aja sama tolak angin. Masuk angin tuh kali,” candanya. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.