Dark/Light Mode

Soal Perpres Miras

Maaf, Kiai Haji Ma’ruf Belum Bisa Komentar

Senin, 1 Maret 2021 06:30 WIB
Wakil Presiden Ma’ruf Amin. (Foto: Setwapres)
Wakil Presiden Ma’ruf Amin. (Foto: Setwapres)

RM.id  Rakyat Merdeka - Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 10 Tahun 2021 yang salah satunya mengatur tentang investasi minuman keras atau miras, terus menuai polemik. Berbagai kalangan menyerukan penolakan terhadap Perpres tersebut, tapi pemerintah masih tak bergeming. Wapres Kiai Ma’ruf Amin yang banyak diburu dan dicari-cari karena sosok keulamaannya, juga belum bisa komentar.

Sejak resmi berlaku bulan ini, Perpres Investasi Miras menuai banyak penolakan. Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan Pimpinan Pusat Muhammadiyah dengan tegas meminta Perpres itu dicabut. Alasannya, miras lebih banyak mudharatnya ketimbang manfaatnya.

Meski yang berwenang mencabut Perpres itu adalah Presiden Jokowi, tapi Wapres Ma’ruf Amin yang paling banyak dicari. Selain sebagai orang nomor 2 paling berkuasa di Indonesia, Ma’ruf adalah ulama besar yang diyakini tak mungkin setuju terkait urusan miras ini.

Baca juga : Kiai Ma’ruf Diserbu Netizen

Eks Sekretaris Kementerian BUMN, Muhammad Said Didu termasuk salah satu tokoh yang meminta Ma’ruf bersuara.

“Bpk Wapres @Kiyai_MarufAmin yth, setahu saya, bagi islam miras adalah haram. Saudara kita di Papua menolak miras untuk menyelematkan warganya,” cuit Didu di akun twitternya, @msaid_didu, kemarin.

Didu menilai, selaku eks Ketua Umu. Majelis Ulama Indonesia dan Rais Aam PB Nahdlatul Ulama, Ma’ruf punya power untuk membatalkan Perpres. “Mohon perkenan Bapak gunakan kekuasaan untuk selamatkan umat di dunia dan akhirat. Semoga Allah memberikan petunjuk kepada Bapak,” harap Didu.

Baca juga : Soal Penerapan TKDN, Core: Masih Jauh Dari Harapan

Eks Wasekjen MUI, Tengku Zulkarnain ikut menyuarakan hal yang sama. Ustad Tengku mengingatkan Wapres RI ke-13 ini soal urusan akhirat.

Apa tanggapan Ma’ruf Amin? Hingga kemarin, Ma’ruf masih belum bersikap terkait polemik Perpres Investasi Miras. Kiai kelahiran Tangerang, 77 tahun silam itu, tidak muncul di media, baik yang konvensional atau sosial.

Berdasarkan akun Twitter @wapres_ri, terakhir Kiai Ma’ruf tampil, saat dirinya meresmikan Sentra Kreasi Asistensi Rehabilitasi Sosial (ATENSI) milik Kementerian Sosial bersama Menteri Sosial Tri Rismaharinu dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Balai Pengudi Luhur, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (18/2).
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.