Dark/Light Mode

Waspada Tsunami Virus Corona, Disiplin Warga Indonesia Dan India Cuma Beda Tipis

Kamis, 29 April 2021 07:12 WIB
Varian mutasi india sudah masuk indonesia. (Foto : instagram @perupadata).
Varian mutasi india sudah masuk indonesia. (Foto : instagram @perupadata).

 Sebelumnya 
Kang Dien mengatakan, varian Covid-19 dari India sudah masuk ke Indonesia. Dia pun meminta pemerintah dan semua stakeholder melakukan langkah-langkah strategis yang harus dilakukan, seperti deteksi dini kasus.

Menurut @riefki_abrar, dari seluruh varian mutasi Covid-19 di dunia, hampir semuanya ada di India. Karena itu, kedatangan WNA bakal menimbulkan varian baru di Indonesia.

Baca juga : Jangan Sampai Sanksi Cuma Omdo, Di Atas Kertas Doang

“Alat testing di sini masih kurang untuk deteksi varian baru tersebut, sehingga sulit untuk dideteksi,” katanya.

Akun @kemenkesRI menimpali. Dia memperkirakan lonjakan kasus yang terjadi di India saat ini disebabkan dua hal. Yakni, adanya mutasi virus ganda varian B117 dan B1617 serta kurangnya kesadaran dalam menjalankan protokol kesehatan.

Baca juga : Kucing-kucingan Sama Satgas Covid

Menyusul temuan ini, kata dia, pemerintah melakukan sejumlah langkah antisipasi. Di antaranya memperkuat surveilans di pintu masuk negara, menangguhkan sementara pemberian visa kunjungan & visa kunjungan terbatas serta menolak masuknya WNA yang melaku­kan perjalanan dari India 14 hari terakhir.

“Pemerintah harus melarang kedatangan dari negara lain untuk menekan penyeba­ran Covid varian baru ini,” tambah @MohammadFardi.

Baca juga : WNI Jangan Pulang Dulu Ke Indonesia

Sementara, Rizapranata mempertanya­kan kebijakan pemerintah yang tidak dari dulu menyetop penerbangan dari dan keluar negeri. Pasalnya, negara lain sudah mem­berhentikan segala perjalanan dari India ataupun negara-negara yang efek virusnya tidak terkendali.

“Kenapa nggak dari dulu larang seluruh penerbangan internasional. Emosi, sumpah,” ujar HyunniekHyunnie. [TIF]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.