Dark/Light Mode

Gerindra Setelah Masuk Istana

Dulu Garang, Sekarang Kalem

Kamis, 11 Februari 2021 06:15 WIB
Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto. (Foto: Youtube/GerindraTV)
Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto. (Foto: Youtube/GerindraTV)

 Sebelumnya 
“Kita tetap ingin berkuasa dengan halal, dengan legitimasi, konstitusional. Kita ingin berkuasa dengan izin rakyat, dengan perjuangan yang baik. Tapi jangan ragu, kita punya keyakinan, mampu memperbaiki bangsa ini,” ujar Prabowo melalui pidato HUT Partai Gerindra ke-13 yang diposting GerindraTV dan di jejaring YouTube, Selasa (9/2).

Di video berdurasi 16 menit itu, Prabowo menceritakan tentang perjalanan partai yang termasuk cepat berkiprah dalam dunia politik. Hingga di Pemilu 2019 finish di peringkat kedua. Semua itu, didapat dengan kerja keras para kader.

Baca juga : WNA Boleh Masuk Indonesia, Ini Syarat-syaratnya

Mengenai situasi kondisi bangsa yang tengah berjuang melawan pandemi Covid-19, Prabowo menyebut, saat ini negara sedang kesulitan. Baginya, virus asal Wuhan, China itu menghantam dunia dan perekonomian global.

Untuk itu, katanya, seluruh keluarga besar Partai Gerindra mesti semakin kompak, bersatu, utuh, percaya diri, dan semakin percaya kepada pimpinan. Para kader dilarang berbuat gaduh.

Baca juga : Anies Muliakan Jokowi

Prabowo berpesan, rival politik bukanlah musuh politik. Partai Gerindra diharapkan menjadi partai yang mencari kebersamaan dengan solusi kompromistis, tidak egoistis. Tidak mau menang sendiri, tetapi mencari jalan keluar yang terbaik untuk semua pihak.

Untuk itu, dia meminta agar Partai Gerindra selalu santun berpolitik. Para kader diminta menjadi partai yang baik, yang bisa dicontoh dan disenangi rakyat. “Saya minta, Partai Gerindra jangan menghujat, jangan pakai kata-kata kasar,” katanya.

Baca juga : Wamen Alue Matangkan Penanganan Banjir Kalsel

Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia, Adi Prayitno menganalisa, santunnya pidato Prabowo merupakan efek masuknya Partai Gerindra ke barisan pemerintahan Joko Widodo-Ma’ruf Amin. Para kader pun dia nilai akan mematuhi intruksi ini. [BSH]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.