Dark/Light Mode

Dukung Calon Lain Di Pilkada 2020

6 Anggota DPRD Samosir Resmi Dipecat DPP PDIP

Jumat, 30 Juli 2021 06:30 WIB
Rinaldi Naibaho, Ketua Bapilu DPC PDI Perjuangan Samosir. (Foto: Istimewa)
Rinaldi Naibaho, Ketua Bapilu DPC PDI Perjuangan Samosir. (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Surat ke Mahkamah Partai itu, diakui Saut, akan menjadi bukti dan klarifikasi terhadap tuduhan DPC PDIP Samosir.

Namun meski sudah dipecat DPP PDIP, enam mantan kadernya itu masih duduk sebagai DPRD Samosir. Melihat hal ini, Deputi Bidang Hukum Badan Penelitian dan Pengembangan Pusat (BalitbangPus) DPP PDIP Arteria Dahlan berang.

Baca juga : Angkutan Kargo Di Bandara Angkasa Pura II Melesat 30 Persen

Dia Arteria meminta, semua pihak tidak melindungi mereka. Partai besutan Megawati Soekarnoputri ini menegaskan, pemecatan itu merupakan kedaulatan partai, tidak boleh diinjak-injak kepentingan tertentu.

Arteria pun mempertanyakan, mengapa keenam mantan kader PDIP itu hingga kini masih duduk sebagai anggota DPRD Samosir dari Fraksi PDIP. Alasannya, karena ada proses dan mekanisme kelembagaan dewan yang belum rampung.

Baca juga : Anggota DPRD NTB Najamuddin Siap Dipanggil Polisi

“Kemarin money politics. Kali ini, keputusan kami sebagai partai tak bisa dieksekusi atas nama prosesdan mekanisme kelembagaan dewan,” ucap Arteria, kemarin.

Menurut anggota Komisi III DPR ini, penugasan, mutasi, demosi (penurunan jabatan) hingga pemecatan, kader partai adalah kedaulatan sebuah partai. Sehingga semua pihak di DPRD Samosir harusnya menghormati keputusan PDIP dengan tidak merintanginya dengan berbagai alasan.

Baca juga : Dipimpin Ibas, Puluhan Anggota DPR Fraksi Demokrat Ikrar Setia Ke AHY

Pihaknya pun siap menempuh langkah hukum terhadap oknum-oknum yang berupaya melindungi enam kader itu. Dia menyesalkan, mereka masih mengaku anggota dari PDIP. [SSL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.