Dark/Light Mode

Petakan Basis Suara

PKB Jabar Mau Rebut Pendukung Prabowo

Kamis, 2 November 2023 07:40 WIB
Direktur Pilpres Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) DPW PKB Provinsi Jabar Muhammad Rochadi. (Foto: Ist)
Direktur Pilpres Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) DPW PKB Provinsi Jabar Muhammad Rochadi. (Foto: Ist)

 Sebelumnya 
“Kami sudah menjalin komunikasi dengan partai-partai koalisi, bahkan sudah ada kesepakatan antar pimpinan untuk membentuk Sekretariat Bersama (Sekber). Di Kabupaten Bekasi sudah sepakat, insya Allah minggu ini finalisasinya,” katanya.

Rochadi mengatakan, kehad­iran sekber akan membuat upaya pemenangan Pilpres dan Pileg berjalan beriringan.

Baca juga : Berdayakan UMKM, Bazar HLN ke-78 PLN UID Jakarta Raya Berlangsung Meriah

Menurut dia, seluruh mitra koalisi akan saling bantu dan menguatkan, untuk mencapai kemenangan dan tujuan bersama.

“Untuk mendongkrak suara, pasangan AMIN akan menyapa langsung para konstituen. Setelah berkunjung ke Cianjur, Bogor dan Depok. Ke depan, kami akan bergerak ke Kabupaten Bekasi, Karawang, Sukabumi, dan wilayah-wilayah priangan,” tandasnya.

Baca juga : Imin Pede Bisa Raup Suara Banyak Di Jabar, Jateng, Jatim

Sementara, Ketua DPW PKB Provinsi Jabar Syaiful Huda menyatakan, pihaknya akan bekerja maksimal, memenangkan pasangan AMIN. Salah satunya, semua kantor PKB di Provinai Jabar akan difungsikan sebagai posko relawan pasangan AMIN.

“Sudah kami instruksikan, se­mua kantor PKB mulai dari level kabupaten atau kota, kecamatan hingga desa, se-Jabar, dijadikan posko relawan AMIN. Kehadiran posko relawan akan menunjang pemenangan pasangan AMIN, karena dukungan terus mengalir dari berbagai pihak,” ujar Huda.

Baca juga : Kertajati Operasi Penuh, Angkasa Pura ll Genjot Penerbangan Umrah

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Kamis 2/11/2023 dengan judul Petakan Basis Suara, PKB Jabar Mau Rebut Pendukung Prabowo

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.