Dark/Light Mode

Celta Vigo Vs Real Madrid

Los Blancos Buru Kemenangan Ketiga

Jumat, 25 Agustus 2023 07:00 WIB
Vinicius Junior. (Foto: Net)
Vinicius Junior. (Foto: Net)

 Sebelumnya 
Dikutip dari The Marca, kemarin, Celta Vigo di laga nanti akan tampil tanpa diperkuat Carles Perez dan Goncalo Paciencia yang mengalami cedera otot.

Pelatih Rafael Benitez senang dengan penampilan anak-anak asuhnya terakhir kali. Jadi, dia akan menurunkan starting XIyang sama.

Baca juga : Indonesia Vs Timor Leste: Mari Tuntaskan Dengan Kemenangan!

Carlos Dotor dan Franco Cervi adalah pemain yang berjuang keras dimainkan. Iago Aspas dan Jorgen Strand Larsen akan menempati lini depan.

Real Madrid kembali tampil tanpa diperkuat Arda Guler, Dani Ceballos, Eder Militao, Ferland Mendy dan Thibaut Courtois.

Baca juga : Mallorca Vs Villareal: Buru Kemenangan Pertama

Kiper Kepa Arrizabalaga yang berstatus pinjaman dari Chelsea menjadi pemain cadangan dalam laga melawan Almeria. Tapi dalam pertandingan ini, dia diprediksi masuk starting XI.

Carlo Ancelotti mungkin akan kembali memanggil Eduardo Camavinga yang tidak absen menjadi starter dalam laga mel­awan Almeria. Oleh karena itu, Toni Kroos akan duduk di bangku cadangan.

Baca juga : 2 Bulan Tak Diguyur Hujan, Relawan Bantu Korban Kekeringan Di Bogor

Luka Modric juga akan duduk di bangku cadangan. Camavinga yang diganti oleh Kroos diper­kirakan menjadi satu-satunya pergantian pemain dalam pertandingan ini.

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Jumat 25/8/2023 dengan judul Celta Vigo Vs Real Madrid, Los Blancos Buru Kemenangan Ketiga

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.