Dark/Light Mode

Genjot Daya Beli, Mendagri Minta Pemda Tepat Waktu Cairkan THR - Gaji 13

Senin, 18 Maret 2024 23:47 WIB
Tito Karnavian
Tito Karnavian

RM.id  Rakyat Merdeka - Pemerintah pusat meminta Pemerintah daerah (Pemda) untuk menyalurkan Tunjangan Hari Raya (THR) dan gaji ke-13 tepat waktu. Hal ini untuk membantu daya beli masyarakat di bulan Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri meningkat.

"Untuk memperkuat daya beli masyarakat, selain bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) dan Kartu Pra Kerja terus jalan, ada juga tambahan lain, yaitu pemberian THR dan gaji ke-13," kata Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian dikutip Senin (18/3).

Eks Kapolri ini menegaskan, bahwa regulasi mengenai pemberian THR dan gaji ke-13 telah diatur dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 14 Tahun 2024. Selain mengacu pada regulasi tersebut, Kemendagri juga akan membuat Surat Edaran (SE) sebagai dasar daerah untuk membayarkan THR dan gaji ke-13.

Baca juga : Dwelling Time Sudah Baik, Aptesindo Minta Aturan Tak Direvisi

"Teknisnya nanti akan kami buatkan Surat Edaran dan juga nanti minggu ini kita akan melaksanakan rapat spesifik dengan seluruh kepala daerah, sekda, Badan Keuangan dan Aset Daerah, Bappeda, teknis mengenai penjelasan mengenai pembayaran ini," ujarnya.

Di lain sisi, Tito juga mengimbau kepada maskapai penerbangan maupun transportasi darat dan laut untuk tidak menaikkan harga tiket yang terlampau tinggi pada periode mudik Lebaran 2024.

Selain membebani masyarakat yang ingin pulang ke kampung halaman, harga tiket yang terlampau tinggi dikhawatirkan akan memicu inflasi di sektor transportasi.

Baca juga : Mendagri Instruksikan Kepala Daerah Percepat Regulasi THR Dan Gaji Ke-13

"Jangan diambil yang tertinggi, jangan aji mumpung, orang banyak menggunakan transportasi kemudian dipanjar harga tinggi untuk dapat keuntungan, tapi dampaknya nanti adalah inflasi," jelas Tito.

Untuk menekan kenaikan harga tiket transportasi, Tito pun mempercayakan sepenuhnya kepada Kementerian Perhubungan (Kemenhub). 

Ia optimistis berbagai langkah sudah dilakukan oleh Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, salah satunya mengumpulkan para maskapai dan berdiskusi untuk mencari solusi terbaik.

Baca juga : Peringati HUT ke-74, Mendagri Minta Satpol PP dan Satlinmas Jaga Integritas

"Kemenhub juga sudah mengambil langkah untuk sektor transportasi, termasuk penyedia pengusaha di bidang transportasi untuk menjaga stabilitas harga," katanya.
 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.