Dark/Light Mode

Sering Disebut Tom And Jerry, Mendag: Kami Kompak Dengan Kementan

Selasa, 16 Juni 2020 20:38 WIB
Agus Suparmanto. (Foto: ist)
Agus Suparmanto. (Foto: ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Sejak dulu hubungan antara Kementerian Perdagangan (Kemendag) dan Kementerian Pertanian (Kementan) seringkali sering tidak akur. Apalagi kalau bukan soal impor produk pertanian.

Hubungan dua instansi tersebut ibarat film kartun Tom and Jerry. Seekor kucing dan tikus yang selalu bertengkar karena ada saja masalah yang ditimbulkan. 

Baca juga : Formula 1, Mercedes Siap Ngaspal Dengan Protokol Kesehatan

Menteri Perdagangan, Agus Suparmanto menepis, kabar tersebut. Agus meyakinkan hubungan kedua lembaga ini justru sangat sinergi dan kompak.

"Saya tidak sepakat dikatakan itu (seperti Tom and Jerry). Tidak boleh bertentangan, harus bersinergi. Kita kompak saling bahu membahu agar masyarakat tidak dirugikan," katanya dalam acara zoom live Facebook yang digelar Rakyat Merdeka, Selasa (16/6).

Baca juga : Menhan AS Tolak Terapkan UU Pemberontakan

Menurut Agus, komunikasi antara Kemendag dengan Kementan berjalan dengan baik. Agus menilai, sejauh ini tak ada kesalahpahaman antar instansi.

Saat ditanyakan lebih dalam kenapa saat ini komunikasi yang dibangun antara Kemendag dan Kementan lebih kompak? "Karena kejunya sekarang sudah dibagi dua," canda Agus. [KPJ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.