Dark/Light Mode

Jangan Dipertentangkan Dengan Lockdown

Jokowi: PPKM Mikro, Paling Tepat Untuk Menekan Laju Covid Hingga Ke Komunitas

Rabu, 23 Juni 2021 17:00 WIB
Presiden Jokowi (Foto: Instagram)
Presiden Jokowi (Foto: Instagram)

RM.id  Rakyat Merdeka - Presiden Jokowi mengaku, telah menerima banyak masukan dan menyambut baik setiap masukan dari kelompok atau masyarakat, termasuk usulan untuk memberlakukan kembali Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan kuncitara (lockdown).

Menyusul tingginya lonjakan kasus positif, sehingga menyebabkan meningkatnya keterisian tempat tidur di rumah sakit.

Dalam keterangannya di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat pada Rabu (23/6), Jokowi mengatakan, berbagai opsi penanganan Covid-19 tersebut telah dipertimbangkan secara matang dari berbagai aspek.

Baca juga : Tinjau Ulang Dong, Rencana Pajak Sekolah Hingga Sembako

“Pemerintah telah mempelajari berbagai opsi penanganan Covid-19 dengan memperhitungkan kondisi ekonomi, kondisi sosial, kondisi politik di negara kita, Indonesia dan juga pengalaman-pengalaman dari negara lain," kata Jokowi.

"Pemerintah telah memutuskan PPKM Mikro sebagai kebijakan yang paling tepat, untuk menghentikan laju penularan Covid19 hingga ke tingkat desa. Atau langsung ke akar masalah, yaitu komunitas,” imbuhnya.

Kepala Negara memandang, kebijakan PPKM Mikro masih menjadi kebijakan pengendalian Covid-19 yang paling tepat dalam situasi saat ini. Karena dinilai bisa mengendalikan pandemi, tanpa mematikan ekonomi rakyat.

Baca juga : Jokowi Minta Stop Perdebatan Soal Impor Beras

Baik PPKM Mikro maupun kuncitara memiliki esensi yang sama, yaitu membatasi kegiatan masyarakat. Sehingga, tidak perlu dipertentangkan.

“Saya sampaikan bahwa PPKM Mikro dan lockdown memiliki esensi yang sama, yaitu membatasi kegiatan masyarakat. Karena itu, tidak perlu dipertentangkan. Jika PPKM Mikro terimplementasi dengan baik, dan tindakan-tindakan di lapangan terus diperkuat, semestinya laju kasus bisa terkendali,” tegas Jokowi.

Tapi persoalannya, pelaksanaan PPKM Mikro saat ini belum menyeluruh dan masih sporadis di beberapa tempat.

Baca juga : Jokowi Dorong BPPT Jadi Otak Pemulihan Ekonomi

Untuk itu, Jokowi meminta kepada segenap unsur pimpinan daerah, untuk meneguhkan komitmen dalam mempertajam penerapan PPKM Mikro.

"Saya minta kepada Gubernur, Bupati, dan Wali Kota untuk meneguhkan komitmennya, mempertajam penerapan PPKM Mikro. Optimalkan posko-posko Covid-19 yang telah terbentuk di masing-masing wilayah desa atau kelurahan,” ujarnya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.