Dark/Light Mode

Sudah 3 Kali Beri Peringatan Tapi Penghuni Cuek

Besok, KAI Akan Bongkar Lokalisasi Gunung Antang

Senin, 29 Agustus 2022 07:30 WIB
Bangunan ilegal di lokalisasi Gunung Antang, Matraman, Jakarta Timur. (Foto: Net).
Bangunan ilegal di lokalisasi Gunung Antang, Matraman, Jakarta Timur. (Foto: Net).

 Sebelumnya 
Penertiban di kawasan Gunung Antang akan dipimpin oleh KAI. Pemkot Jakarta Timur siap mengerahkan alat berat dan personil untuk membantu penertiban.

Seperti diketahui, kawasan Gunung Antang dikenal sebagai tempat prostitusi dan perjudian. Bangunan liar itu berdiri di lahan milik KAI eks jalur lintasan kereta api jarak jauh Manggarai-Pulau Jawa yang berada di antara Stasiun Jatinegara dan Stasiun Manggarai.

Selama ini warga Kelurahan Rawa Bunga sudah kesal dengan keberadaan lokalisasi tersebut. Untuk itu, mereka mendukung KAI melakukan pembongkaran lokalisasi Gunung Antang.

Baca juga : Pidato Ketua MPR Soal PPHN Sesuai Hasil Rapat Gabungan

Pengamat kebijakan publik, Azas Tigor Nainggolan mengatakan, lokalisasi Gunung Antang mengingatkan dia pada sebuah memori stasiun kereta di Jakarta Timur yang diapit tempat prostitusi.

Kata Tigor, Stasiun Jatinegara, Jakarta Timur pernah diapit oleh lokalisasi prostitusi Cipinang dan Tengseng. Begitu pula dengan Stasiun Tugu di Yogyakarta, di sampingnya ada lokasi prostitusi bernama Pasar Kembang.

“Tetapi sekarang semua lokasi prostitusi di samping stasiun kereta itu sudah dibongkar dan dibersihkan. Dan, kini stasiun lebih nyaman dan aman,” kata Tigor.

Baca juga : Lawan Persita, Persis Andalkan Dua Legiun Asing Anyar

Tigor mendukung KAI membongkar lokalisasi Gunung Antang. Sebab, lokasinya berdekatan dengan pemukiman masyarakat.

Tigor menyatakan, jika lokalisasi Gunung Antang tidak segera dibersihkan, maka lokasi protitusi Gunung Antang itu akan menimbulkan masalah kriminalitas dan ketidaknyamanan bagi pengguna Stasiun Matraman.

Tigor menjelaskan, lokalisasi prostitusi Gunung Antang yang terletak di sepanjang rel kereta daerah Matraman sudah ada sejak puluhan tahun lalu. Bahkan informasi yang diperoleh Tigor, lokalisasi prostitusi Gunung Antang di kawasan Matraman, Jakarta Timur, sudah eksis sejak tahun 1970-an.

Baca juga : Sandiaga Beri Pelatihan Inovasi Pengolahan Jagung Kepada UMKM Gorontalo

Warga di sekitar lokalisasi Gunung Antang, lanjut Tigor, sudah ratusan kali memprotes Pemprov DKI Jakarta dan PT KAI agar membongkar dan membersihkan lokalisasi prostitusi Gunung Antang.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.