Dark/Light Mode

Seleksi Capim KPK

Daftar di Injury Time, Laode M Syarif Jadi Komisioner Ketiga Yang Maju Lagi

Kamis, 4 Juli 2019 23:01 WIB
Laode M Syarif (Foto: Istimewa)
Laode M Syarif (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Rupanya bukan cuma 2, tapi ada 3 komisioner KPK yang mendaftar seleksi calon pimpinan (capim) komisi antirasuah itu. Hal ini disampaikan anggota Pansel Capim KPK, Harkristuti Harkrisnowo, di Gedung 1, Kementerian Sekretariat Negara, Jl Veteran, Jakarta Pusat, Kamis (4/7). 

"Ada tiga orang (komisioner), pegawai KPK ada 13 orang," ungkapnya. 

Hingga pendaftaran ditutup pukul 4 sore tadi, sudah ada 348 pendaftar. Namun, masih terbuka kemungkinan jumlah ini bertambah. Soalnya, hanya pendaftaran dokumen fisik yang ditutup pukul 4 sore. Tim Pansel masih memberikan waktu hingga pukul 00.00 WIB untuk berkas yang masuk via e-mail. Setelah itu, tidak ada perpanjangan waktu. 

Baca juga : Diskotek Masih Jadi Lokasi Subur Peredaran Narkoba

Diketahui, baru Alexander Marwata yang memberi konfirmasi bahwa kembali mencalonkan diri sebagai calon pimpinan KPK periode 2019-2023. "Saya mendaftarkan diri atas dorongan dan dukungan sejumlah pihak, serta untuk menjaga keberlanjutan program pemberantasan korupsi yang sedang berjalan," tutur Alex, Kamis (4/7). 

Selain Alex, Laode M Syarif diketahui mendaftarkan diri. Hal itu terungkap dari tangkapan gambar yang berisi surat elektronik dengan subjek Lamaran Pimpinan KPK. Di potongan gambar itu terlihat juga tanggal pengiriman yakni pada Kamis, 4 Juli 2019. Email tersebut diketahui dikirim pada pukul 16.48 WIB. 

Tangkapan gambar itu sendiri dikirimkan Syarif via Whatsapp, saat wartawan menanyakan apakah dirinya mendaftarkan diri sebagai calon pimpinan KPK. 

Baca juga : Hasto: Sandi Kalah Visioner Dengan Kiai Maruf

Apa alasannya maju kembali? Syarif belum membeberkannya. 

Berarti, siapa satu komisioner lagi yang ikut seleksi? Sebelumnya, Agus Rahardjo dan Saut Situmorang bulan lalu sudah memastikan tak akan maju lagi.  

"Insya Allah, saya tidak maju lagi. Memberi kesempatan kepada yang lebih kompeten untuk memimpin KPK," kata Agus saat dikonfirmasi, Kamis (13/6). 

Baca juga : 2 Komisioner KPK Maju Lagi, Alexander Marwata Positif Daftar, Satunya Lagi Siapa?

"Saya nggak, saya mau main-main, mau naruh mobil di jalan," tutur Saut di Gedung KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (12/6). 

Saut malah mendorong ketiga koleganya yakni Alex, Syarif dan Basaria untuk maju kembali. "Saya calonkan lagi pak Laode, bu Basaria sama pak Alex," tuturnya. 

Rmco.id mencoba mengonfirmasi ke Basaria. Namun belum direspons. Sementara pegawai KPK yang ikut seleksi di antaranya adalah Deputi Pencegahan KPK sekaligus Plt Sekjen KPK Pahala Nainggolan, Penasihat KPK Mohammad Tsani Annafari, serta Direktur Pendidikan dan Pelayanan Masyarakat KPK Giri Suprapdiono. [OKT]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.