Dark/Light Mode

Banyak Partai Buka Pintu Untuk Jokowi

Jumat, 24 Mei 2024 08:20 WIB
Ketua Umum Relawan Pro Jokowi (Projo), Budi Arie Setiadi usai mengikuti Rapat Internal Lanjutan Pembahasan Pemberantasan Judi Online di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Rabu (22/5/2024). (Foto: Humas Kemenkominfo)
Ketua Umum Relawan Pro Jokowi (Projo), Budi Arie Setiadi usai mengikuti Rapat Internal Lanjutan Pembahasan Pemberantasan Judi Online di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Rabu (22/5/2024). (Foto: Humas Kemenkominfo)

 Sebelumnya 
PKB juga siap menerima Jokowi. Menurutnya, PKB selalu menjunjung asas keterbukaan jika ada figur yang ingin bergabung.

“Jika beliau berminat membesarkan PKB dan berjuang bersama cita-cita PKB, ya mengapa tidak. Saya kira PKB terbuka bagi semua pihak yang ingin bergabung dalam perjuangan Indonesia lebih makmur dan berkeadilan,” imbuh Ketua DPP PKB Luluk Nur Hamidah.

Bagaimana tanggapan pengamat? Pengamat Politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia, Ujang Komarudin meramal, Jokowi berlabuh ke Golkar. Menurut dia, jika bergabung dengan Golkar, Jokowi kemungkinan akan menjadi Ketua Dewan Pembina.

Baca juga : Biden Puyeng, Kita?

Kendati begitu, Ujang menyebut, langkah Jokowi sulit terbaca. Terlebih, dinamika politik di dalam negeri masih terus berubah secara cepat.

“Kita tunggu saja karena ini kan politik, dinamika terlalu cepat dan pilihannya juga ada pada Jokowi,” ucapnya.

Sementara, Pengamat Politik dari Universitas Airlangga, Prof Kacung Marijan menilai, Jokowi bakal jadi rebutan parpol. Ketokohan mantan Gubernur DKI Jakarta itu masih sangat dibutuhkan.

Baca juga : Urusan Makan Siang Gratis, DPR Belajar Ke Swedia

“Kayaknya masih wait and see. Atau beliau akan lebih memilih sebagai bapak bangsa, berdiri di banyak partai. Ini terlihat dari anak mantunya yang beda partai,” imbuh dia.

Sebelumnya, saat ditanya akan pindah ke partai mana setelah dari PDIP, Jokowi menjawabnya sambil berkelakar. “Akan berlabuh ke pelabuhan,” jawab Jokowi sambil tersenyum, saat meresmikan Indonesia Digital Test House (IDTH) Balai Besar Pengujian Perangkat Telekomunikasi di Tapos, Depok, Selasa (7/5/2024).

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Jumat, 24 Mei 2024 dengan judul Banyak Partai Buka Pintu Untuk Jokowi

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.