Dark/Light Mode

Hana Kimura

Pembunuhnya Dihukum Ringan, Netizen Kecewa

Minggu, 4 April 2021 05:17 WIB
Hana Kimura. (Foto : Istimewa)
Hana Kimura. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kematian pegulat cantik asal Jepang, Hana Kimura, kembali muncul ke permukaan, usai seorang pria berstatus tersangka hanya dijatuhi hukuman ringan.

Seperti dilansir dari laman RtSports, pihak pengadilan setempat telah menjatuhi hukuman ringan, yakni denda senilai 81 dolar AS atau setara dengan Rp 1,1 juta kepada pelaku yang identitasnya dirahasiakan tersebut.

Baca juga : Banjir Sudah Surut, Ribuan Rumah Di Pasuruan Masih Terendam

Hukuman ringan ini didapatkan tersangka lantaran rencana untuk memberikan hukuman berat kepada pelaku perundungan masih dalam proses dan belum disahkan. Tentu hal ini menuai kecaman dari sejumlah masyarakat Jepang dan para penggemar Hana Kimura, karena pelaku hanya mendapatkan hukuman ringan.

Padahal pria tersebut telah melontarkan kalimat menyakitkan kepada korban. Hana diketahui sempat mengalami sejumlah perundungan yang cukup parah di media sosialnya, karena memerankan tokoh kasar di serial ‘Terrace House’ yang ditayangkan di Netflix.

Baca juga : Ajinomoto Bantu Kurangi Pemakaian Air Hingga 35 Persen

Tersangka yang masih berusia 20 tahun-an itu juga sempat mengirimkan kata-kata menyakitkan berbunyi: “Kamu memiliki kepribadian yang mengerikan. Apakah hidupmu layak untuk dijalani?” dan “Hei, hei. Kapan kamu akan mati?” begitu yang ia kirimkan kepada Hana secara daring.

Hukuman ringan tersangka pun langsung menuai protes dari netizen dan juga penggemar Hana Kimura, meski sang pelaku juga telah meminta maaf kepada keluarga korban. Mereka menilai hukuman tersebut benar-benar tak adil. Pasalnya, korban harus merasakan rasa sakit akibat perundungan tersebut hingga merenggang nyawa. [KW]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.