Dark/Light Mode

Naik Gunung Ifar Papua

Ma`ruf Diceritain Kisah Heroik Prajurit Tua Tak Pernah Mati

Minggu, 7 November 2021 07:54 WIB
Wakil Presiden K.H. Maruf Amin dan istrinya Ibu Hj. Wury Maruf Amin menyambangi Tugu MacArthur, Papua, Sabtu (6/11/2021). (Foto: Dok. Setwapres).
Wakil Presiden K.H. Maruf Amin dan istrinya Ibu Hj. Wury Maruf Amin menyambangi Tugu MacArthur, Papua, Sabtu (6/11/2021). (Foto: Dok. Setwapres).

 Sebelumnya 
Wisata sejarah yang dilakukannya bersama istri di Gunung Ifar, ikut dibagikan Ma’ruf lewat Instagram pribadinya. Postingan berupa video singkat berdusar 1 menit itu menampilkan kegiatan Ma’ruf bersama istri selama berada di Tugu MacArthur. Mulai dari naik tangga, di tugu MacArthur, masuk museum, hingga duduk santai menyaksikan keindahan Papua menggunakan teropong.

Baca juga : Jokowi Minta Impor Baja Terus Ditekan, Supaya Bisa Hemat Devisa Rp 29 T Per Tahun

Baru sebentar diposting, video itu sudah dilihat 2.700 pengguna Instagram. Dalam postinganya itu, Ma’ruf juga menuliskan pernyataan soal Papua. Kata dia, pemerintah terus melakukan sinergi untuk mengakselerasi pembangunan di Papua.

Baca juga : MA: Peralihan Status Sesuai UU ASN

Menurutnya, agar pembangunan ini bisa dirasakan masyarakat, perlu harmonisasi kesejahteraan dan keamanan. Karena itu, dalam proses pembangunan perlu mendengarkan aspirasi dari berbagai elemen masyarakat agar hasil yang dicapai nantinya realistis dan sesuai dengan kebutuhan serta keinginan masyarakat setempat. “Kita ingin membangun sesuai dengan kebutuhan masyarakat, keinginan masyarakat, baik masyarakat adat juga masyarakat seluruhnya,” ungkap Wapres.

Baca juga : Malu Dong, Beli Vitamin Kok Pakai Duit Rakyat

Kegiatan Ma’ruf di Gunung Ifar Papua ini mendapatkan respon dari warga dunia maya. Rekor Universitas Ibnu Khaldun Musni Umar memberikan acungan jempol kepada Ma’ruf yang mesti usianya sepuh masih gesit. “Luar biasa. Saya doakan selalu sehat dan sukses,” kicau @musniumar. “Piknik doi,” canda @PecanduCynta. “Masya Allah yai... Ini mah Papua Indonesia bangeettt,” puji @aas_idn. “Sehat selalu bapak/ibu (keluarga), sukses..” ujar @Antonfernandos6. [BCG]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.